Faktor Yang Mempengaruhi Frekuensi Nada (Hukum Marsenne)
Marsenne menyelidiki hubungan frekuensi yang dihasilkan oleh senar yang bergetar dengan panjang senar, penampang senar, tegangan, dan jenis senar. Faktor-faktor yang memengaruhi frekuensi nada alamiah sebuah senar atau dawai berdasarkan Marsenne yaitu sebagai berikut.
Panjang senar, semakin panjang senar semakin rendah frekuensi yang dihasilkan.
Luas penampang, semakin besar luas penampang senar, semakin rendah frekuensi yang dihasilkan.
Tegangan senar, semakin besar tegangan senar semakin tinggi frekuensi yang dihasilkan.
Massa jenis senar, semakin kecil massa jenis senar semakin tinggi frekuensi yang dihasilkan.
0 Response to "Faktor Yang Mempengaruhi Frekuensi Nada (Hukum Marsenne)"
Posting Komentar