Pernahkah sobat bertanya-tanya, kenapa tank itu memiliki sudut segitiga atau sudut kemiringan, apa itu hanya desain semata atau memang ada maksudnya? semua itu ada maksudnya, itu adalah teknologi sloped armor, yuk kita bahas sloped armor.
Sloped armour atau armor miring adalah teknologi yang dikembangkan oleh ilmuwan russia pada era perang dunia 2, penemuan ini melibatkan banyak ilmuwan russia untuk menyiasati bagaiman membuat tank seringan mungkin dan tetap bisa menahan serangan dengan baik, berbeda dengan anggapan ilmuwan jerman, yang berasumsi semakin tebal pelindung dan semakin besar meriam maka tank akan kuat, memang tank milik jerman pada masa itu terkenal kuat dan tiger 1, menjadi momok bagi tentara musuh, namun karena beratnya mencapai 60 ton, membuatnya sulit untuk bermanuver, berbeda dengan milik russia walaupun berat hanya 26-30 ton dan armor hanya memiliki ketebalan 30mm namun bisa menahan serangan meriam dan senjata mesin kaliber 50, namun armor itu masih dapat di hancurkan oleh tank tiger yang memiliki armor 100mm di pasang tidak miring dan menggunakan peluru kaliber 88.
Teknologi sloped armor memberikan ketebalan pada armor pada sudut tertentu, biasanya di pasang pada sudut 45⠁seperti pada gambar di atas jika memasang pelindung setebal 30mm maka ketebalanya tetap, namun berbeda jika di pasang dengan sudut 45⠁ memungkinkan memberi ketebalan menjadi 42.4mm di ukur horizontal, karena serangan peluru nya lurus, dan bahkan beberapa peluru hanya akan memantul, tidak sampai menembus ke dalam tank.
kemudian teknologi ini di tiru oleh ilmuwan jerman dengan memasangkan nya pada tank tiger 2 atau king tiger yang jauh lebih tebal dari armor 30mm milik russia, yang di pasang didepan atau di pelindung kemudi milik tank tiger 2, dalam sejarah perang dunia 2, tank tiger 2 tidak pernah hancur oleh serangan depan oleh tank lain.
nah itu adalah sedikit pengetahuan tentang sloped armor, nah sudah mengerti kan beberapa tank memiliki sudut segita atau sudut miring, ternyata ada sebabnya.
Mari berteman dengan saya
Follow my Instagram _yudha58
0 Response to "teknologi tank rusia"
Posting Komentar